Komponen TV CRT yang Menyimpan muatan listrik meski tv dalam keadaan mati

Beberapa komponen tv yang masih menyimpan muatan tegangan tinggi meski dalam keadaan mati.

Berbahaya jika anda sebagai seorang pemula di dunia servis tv CRT belum mengetahui mana saja yang masih menyimpan tegangan meski tv dalam keadaan mati.

Perlu anda ketahui bahwa beberapa komponen dalam sebuah tv masih menyimpan muatan tegangan meski tv dalam keadaan mati. Berikut ini akan saya sebutkan beberapa komponen yang meski anda waspadai saat akan mengukur komponen atau akan mencabut komponen saat tv dalam keadaan mati.

!

1. Flyback
Pertama adalah flyback pada bagian cop. Biasanya yang menyimpan tegangan adalah lubang CRT bukan flyback nya. Ini terbukti saat saya kesetrum saat flyback sudah di copot dari lubang CRT, ternyata setelah saya sentuh pada bagian lubang CRT tersebut masih nyetrum meski flyback sudah dilepas.

2. Elco 180 volt
Elco ini terdapat pada bagian penguat video/warna. Tegangan 180 volt berasal dari flyback. Agar anda dapat mudah mencari tegangan ini cari elco yang berukuran lebih dari 200 volt pada beberapa televisi meletakan elco ini pada bagian pcb soket CRT. Namun juga ada yang meletakkan pada bagian dekat flyback. Jika anda ingin mencopot elco pada bagian penguat video hendaknya periksa dulu apakah ada tegangan atau tidak.

3. Elco regulator 450v
Elco utama pada bagian regulator yang masih menyimpan biasanya dialami oleh tv yang mengalami mati total tidak disertai reaksi apapun saat dicolokan ke listrik. Jika anda ragu maka short kan dulu dengan cara yang aman.

4. Elco b+115 v
Muatan masih tersimpan pada elco filter400v b+ jarang terjadi jika akses menuju beban tidak putus. Namun jika jalur menuju beban /flyback putus biasanya elco ini masih menyimpan tegangan tinggi. Daripada ragu lebih baik cek menggunakan volt dc meter.

Nah untuk mengshortkan saya sudah membahas di artikel cara membuang sisa tegangan tinggi yang masih tersimpan di perangkat tv.

Semoga bermanfaat, semoga anda terhindar sengaja tegangan dari komponen yang masih menyimpan muatan listrik. Selain keselamatan anda sendiri juga menjaga keselamatan multitester anda.

Muhlisun TMG
Muhlisun TMG Saya memiliki pengalaman dan hobi di bidang elektronika terutama dalam memperbaiki TV, peralatan audio, dan parabola. Selain memperbaiki, saya juga suka merakit dan bereksperimen. Saya telah terjun di dunia elektronik sejak tahun 2014 hingga sekarang. Saya menulis pengalaman saya melalui blog di www.soldiradem.com sejak 2016.

Posting Komentar untuk "Komponen TV CRT yang Menyimpan muatan listrik meski tv dalam keadaan mati"