Cara cepat memperbaiki parabola tidak ada sinyal

Cara cepat memperbaiki parabola tidak ada sinyal

soldiradem.com - Cara cepat memperbaiki parabola tidak ada sinyal - memperbaiki parabola tentu memiliki perbedaan dengan memasang saat baru. maka dari itu kita sebenarnya lebih mudah untuk memperbaiki parabola dengan lebih cepat karena sebenarnya sudah memiliki settingan yang sudah ada. Tinggal bagaimana sekarang kita melihat situasi yang ada., misalnya frekuensi tv telah berubah.

Kali ini saya akan share bagaimana cara cepat memperbaiki parabola tidak ada sinyal yang pastinya lebih efektif dari segi waktu. 

1. Melihat gejala kerusakan 

Melihat gejala kerusakan yang paling mudah adalah dengan melihat intensitas sinyal dan kualitas sinyal. jika tidak ada sinyal sedikitpun dari keduanya berarti kerusakan terjadi pada komponen. berikut langkah mengecek lebih efektif. 

- cek konektor receiver 

- cek kabel dekat parabola 

Dari sini kita akan melihat kerusakan apakah terjadi pada kabel atau komponen. Ketika dicoba pada dekat parabola ternyata intensitas dan kualitas sinyal muncul berarti kerusakan terjadi pada kabel putus tengah; entah itu dimakan tikus atau korosi.  jika saat dicoba kabel di dekat parabola masih tetap tidak muncul intensitas dan kualitas sinyal berarti kerusakan terjadi pada komponen lnb entah itu switch jika masih menggunakan switch. 

2. Kerusakan terjadi komponen 

Jika anda diharuskan mengganti komponen agar kerja kita lebih efektif berikan garis penanda awal agar nanti setelah selesai mengganti komponen kita tidak usah mencari arah lagi.  nah pada penyangga arah timur dan barat lepas saja baut pada bagian atas. tidak perlu menggeser bagian bawah. Jika penggantian hanya switch ini akan efektif tapi ketika mengganti lnb cara ini mungkin tidak efektif jika pemasangan LNB tidak bisa pas seperti aslinya. 

Untuk tahun 2022 ini parabola c band bisa menggunakan satu lnb sehingga anda bisa melepas switch tanpa mengganti. Arahkan konektor dari receiver langsung ke lnb di bagian timur atau lnb 2 yang semula memang ditempati untuk Telkom. 

Intinya adalah menandai settingan awal parabola sehingga kerja kita lebih efektif. Hal ini tidak berlaku apabila kerusakan memang disebabkan oleh bergesernya arah parabola akibat angin. dan cara ini tidak efektif jika kita mengganti komponen bagian telkom misalnya diganti ke bagian lnb 1 . karena arahnya kadang berbeda jauh. 

Demikian Cara cepat memperbaiki parabola tidak ada sinyal  semoga bermanfaat!!! 


Muhlisun TMG
Muhlisun TMG Saya memiliki pengalaman dan hobi di bidang elektronika terutama dalam memperbaiki TV, peralatan audio, dan parabola. Selain memperbaiki, saya juga suka merakit dan bereksperimen. Saya telah terjun di dunia elektronik sejak tahun 2014 hingga sekarang. Saya menulis pengalaman saya melalui blog di www.soldiradem.com sejak 2016.

Posting Komentar untuk "Cara cepat memperbaiki parabola tidak ada sinyal "