4 Cara Melebarkan Layar TV SHARP Piccolo Slim Kurang Kiri-kanan dan Atas-bawah
![]() |
Flyback TV SHARP BSC25-9214J |
soldiradem - TV SHARP Piccolo slim mengalami kebocoran kabel flyback di bagian bawah sehingga harus ganti. Namun setelah ganti flyback ternyata layarnya kurang penuh kiri kanan. Sedangkan sebelumnya ketika dicoba dengan keadaan kabel bocor, layar masih dalam keadaan normal. Berarti penyebabnya adalah flyback baru tidak cocok dengan rangkaian horizontal sehingga harus diakali.
Mengganti flyback TV SHARP piccolo slim kadang bisa langsung normal kadang permasalahan layar kurang penuh kiri kanan juga sering terjadi. Tentu setiap produk komponen memiliki kualitas yang berbeda terutama masalah tegangan. Bahkan anda akan menemukan tv selalu protek karena tegangan heater dan tegangan video jauh dari standar normal settingan protek pabrik.
Jadi kita harus Memodifikasi bagian horizontal tv ketika flyback yang kita beli di pasaran tidak normal atau tidak mendekati tegangan aslinya. Sebenarnya memodifikasi bagian horizontal tv adalah sesuatu yang beresiko. terutama untuk keawetan bagian transistor horizontal. namun harus bagaimana kalau ternyata flyback sudah terlanjur kita beli terpaksa kita harus melakukannya untuk meminimalisir kerugian.
4 Cara melebarkan layar TV SHARP piccolo slim kurang penuh kiri kanan atas bawah
1. Servis mode
Pertama anda bisa menggunakan factory mode di dalam tv sharp piccolo slim ini untuk melebarkan layar kiri kanan maupun atas bawah. Menu yang digunakan melalui service mode dengan menu h-size untuk melebarkan kiri kanan layar. Akan tetapi setelah saya coba cara ini tidak bisa hanya bergeser setengah centimeter saja. Ini sebenarnya sudah saya duga karena ini yang bermasalah adalah bagian komponen bukan terjadi perubahan parameter di dalam service mode atau factory menu. Sedangkan untuk menambah layar atas bawah masih bisa berfungsi sampai layar bisa normal melalui menu v-size. Jadi pada bagian horizontal harus memodifikasi agar layar bisa normal melalui tiga cara yaitu mengurangi capasitor h zise, menambah kapasitor resonan di kolektor horizontal, menambah lilitan di konduktor horizontal dan menambah lilitan pada ferit flyback. Artikel terkait: cara masuk servis mode tv sharp
2. Mengurangi kapasitor
Mengurangi nilai kapasitor c621 bisa juga c618, dan c615. Tapi ini sangat sulit karena nilainya harus pas dan tidak selisih jauh dengan Kapasitas aslinya. Sebagai pembuktian merubah nilai capasitor, Saya mencoba menambah kapasitas di bagian c621 malah menyempit. Ada juga referensi lain bisa menambah kapasitor di bagian kolektor tr horizontal ke ground sebesar 102 2kv. atau mengganti kapasitor resonan 12 n ke kapasitor 15 nano farad. saya sendiri belum pernah melakukannya karena ini beresiko tinggi terutama jika kapasitor yang kita gunakan tidak di cek terlebih dahulu.
3. Menambahkan lilitan pada induktor
Cara yang selanjutnya yaitu Menambah lilitan di bagian komponen induktor L675. anda bisa menambahkan lilitan 20-30 putaran tergantung pada seberapa besar kekurangan lebar layar. Tapi cara ini ada yang bekerja ada juga yang tidak. Pada tv sharp piccolo slim yang saya tangani ternyata tidak bisa bekerja sesuai dengan yang diharapkan. Akhirnya saya menggunakan cara ke tiga yaitu melilitkan kabel horizontal out ke ferit flyback.
4. Membuat lilitan pada ferit flyback
Melebarkan layar kiri kanan selanjutnya paling mudah adalah membuat lilitan di ferit flyback. Caranya gunakan seutas kabel yang besarnya sama dengan kabel horizontal. Lilitkan kabel tersebut dari bawah ke atas searah jarum jam sekitar 7 lilit. Jika kurang lebar bisa di tambah. Jika mentok lilitan sudah ditambah tetapi tidak ada hasilnya yang harus dilakukan adalah membypass induktor di bagian l675. Lilitan bisa di cabut bisa juga langsung hubungkan kedua kaki induktor secara langsung menggunakan kabel tembaga.
Berikut bagiannya
Ini adalah sebuah catatan saya pribadi tentang kerusakan TV SHARP piccolo slim mengganti flyback. Flyback yang saya gunakan seharga 40 ribu rupiah di market online dengan tipe bsc BSC25-0214J. Ada dua pilihan merk dan tipe FA. Jika memungkinkan bisa membeli yang harga 60 ribuan mungkin bisa langsung normal. Tapi ini hanya mungkin karena terkadang produk baru, merk berbeda maka hasilnya juga berbeda.
Jika mungkin anda memiliki penemuan berbeda tentang TV SHARP piccolo slim setelah ganti flyback layar kurang penuh bisa dishare di kolom komentar. serta bagaimana solusi paling tepat apakah membeli flyback yang 60.000 atau langsung bisa normal dengan mengganti flyback seharga 40 ribuan dengan tiper bsc25-024j.
Posting Komentar untuk "4 Cara Melebarkan Layar TV SHARP Piccolo Slim Kurang Kiri-kanan dan Atas-bawah"
Silahkan berkomentar sesuai dengan topik soldiradem blog, tanpa meninggalkan link aktif yang bersifat promo!!!!